Bahan utama :
- 1 kg ikan gabus bersihkan
- 1 batang sereh, memarkan
- 3 lembar daun salam
- 1 ruas lengkuas, memarkan
- 1 ruas jahe, memarkan
- 1 liter santan dari 1 butir kelapa
- Garam, gula dan kaldu bubuk secukupnya
- Minyak untuk menumis dan menggoreng
Bahan bumbu yang dihaluskan :
- 8 siung bawang merah
- 5 siung bawang putih
- 2 ruas kunyit, bakar
- 15 buah cabai rawit merah
- 8 buah cabai merah
Cara membuat gulai ikan gabus :
- Ikan yang telah dibersihkan dapat anda potong sesuai selera, goreng jika suka, sisihkan dulu.
- Panaskan sedikit minyak lalu tumis bumbu yang telah dihaluskan sambil di tambahkan dengan lengkuas, sereh, daun salam, dan jahe hingga matang dan bumbu matang.
- Masukkan gula, garam dan kaldu bubuk, aduk rata. Masukkan santan lalu masak hingga mendidih.
- Tambahkan ikan yang telah digoreng lalu masak dengan api kecil hingga matang dan bumbu meresap. Sajikan.
0 Response to "Resep Gulai Ikan Gabus"
Post a Comment